6 Tempat Wisata Air Terjun Terbaik di Bogor

6 Tempat Wisata Air Terjun Terbaik di Bogor

6 Tempat Wisata Air Terjun Terbaik di Bogor – Selain disebut sebagai “Kota Hujan”, Bogor juga sering dijuluki sebagai “Kota Seribu Curug”, karena Bogor memiliki banyak wisata curug alias air terjun. Saking banyaknya, kamu bisa menemukan berbagai macam air terjun di Bogor mulai dari yang berukuran kecil maupun besar, sampai yang kedalamannya dangkal maupun sangat dalam.

Curug Pangeran

JIka kamu sedang mencari wisata air terjun di Bogor dengan debit air yang cukup deras untuk berenang, coba kunjungi Curug Pangeran. Kawasan di sekitarnya juga sudah dikembangkan, jadi tidak sulit untuk menemukan tempat ini. Dari tempat membeli tiket masuk, kamu hanya perlu berjalan sejauh 300 meter untuk sampai ke air terjun. Pastinya, perjalananmu akan terbayarkan saat kamu masuk ke dalam kolam curug yang dingin dan menyegarkan.

Curug Cinta

Tak jauh dari Curug Putri Kencana, terdapat Curug Cinta. Air terjun di Bogor yang satu ini diberi nama “cinta” karena aliran airnya terbelah batu yang besar melewati patahan tebing, seakan-akan membentuk hati atau simbol cinta. Disarankan untuk datang ke sini saat musim kemarau, karena warna airnya keruh dan aliran air menjadi sangat deras saat musim hujan.

Curug Putri Kencana

Untuk sampai ke Curug Putri Kencana, aksesnya tidak sulit karena banyak papan arah yang akan mengarahkan kendaraan pribadimu. Tiket masuknya bisa ditebus dengan membayar Rp15.000 dan dari area pembelian tiket, kamu hanya perlu berjalan sekitar 500 m untuk mencapai ke wisata air terjun di Bogor yang satu ini. Karakteristik dari air terjun (curug) di Bogor yang satu ini adalah kolamnya cukup dalam dan debit air yang tinggi. Kamu bisa merasakan segarnya air terjun ini dengan cara yang seru yaitu melompat dari jembatan bambu yang tingginya sekitar 10 m. Jika kamu tertarik untuk bermalam di sini, tersedia area dan penyewaan tenda dengan biaya tambahan Rp15.000.

Curug Cikuluwung

Curug Cikuluwung adalah wisata air terjun di Bogor yang unik togel singapore hari ini karena air terjunnya berada di tengah lembah berbatu. Di sini kamu bisa menikmati keindahan kolam dengan air yang biru dan dikelilingi tebing, dengan gua kecil di belakang aliran air terjun. Harga tiket masuk ke kawasan ini cukup terjangkau yaitu Rp20.000 per orang dan tersedia penyewaan ban pelampung dengan biaya Rp35.000 per orang untuk kamu yang ingin bersantai sambil mengapung di atas kolam. Disarankan untuk datang ke sini saat curah hujan tidak tinggi dan gunakan pakaian serta alas kaki yang nyaman agar kamu aman.

Curug Cilember

Curug Cilember adalah salah satu curug di Bogor yang sudah dikembangkan sebagai tempat wisata dengan sangat baik. Di dalam kawasan wisata ini, kamu tak hanya menemukan 1 curug namun 7 curug lainnya. Akses menuju curug ini mudah dan terdapat beberapa kegiatan pilihan lainnya selain menikmati keindahan air terjun di Bogor yang satu ini. Beberapa pilihannya antara lain memacu adrenalin dengan menaiki zipline bike dan belajar menembak.

Curug Nangka

Curug Nangka berada di kaki Gunung Salak, dengan aliran air yang cukup deras dan lingkungan sekitar yang masih sangat asri. Bahkan kamu bisa melihat banyak hewan liar, salah satunya kera. Meskipun begitu, kawasan Curug Nangka juga dikembangkan agar tetap nyaman dan aman bagi pengunjung. Tak jauh dari Curug Nangka, kamu bisa menemukan dua curug yang ukurannya lebih kecil yaitu Curug Daun dan Curug Kawung.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *